Nasi Liwet Bakar Tongkol Kemangi.
Kamu dapat dengan mudah membuat Nasi Liwet Bakar Tongkol Kemangi menggunakan 22 bahan dan 8 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Nasi Liwet Bakar Tongkol Kemangi :
- 500 gram nasi liwet.
- 2 ikan tongkol ukuran kecil dan besar.
- Bumbu Halus.
- 4 siung bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 2 buah kemiri.
- 2 ruas kunyit.
- 2 ruas jahe.
- 1 sdt merica bubuk.
- 1 sdt ketumbar bubuk.
- Bumbu pelengkap.
- 2 lembar daun jeruk.
- 1 lembar daun salam.
- 1 batang serai geprek.
- 2 ruas lengkuas geprek.
- 3 batang Kemangi.
- 2 sdt gula.
- 1 sdt garam.
- 1/2 sdt kaldu jamur.
- Bahan tambahan.
- secukupnya Daun pisang.
- Tusuk gigi secukupnya.
Langkah-langkah untuk membuat Nasi Liwet Bakar Tongkol Kemangi :
- Kukus terlebih dahulu ikan tongkol. Kemudian suwir suwir. Potong potong juga kemangi.
- Blender bumbu halus dengan air secukupnya, kemudian tumis bumbu halus, masukkan daun jeruk, daun salam, lengkuas geprek dan serai geprek.
- Tumis sebentar tongkol yg sudah disuwir.
- Tambahkan santan instan kedalam bumbu halus tumis dg minyak secukupnya. Masukkan tongkol yg sudah ditumis..
- Tambahkan gula garam, cabe rawit dan kemangi aduk rata. Tiriskan.
- Siapkan daun pisang yg sudah dilayukan (dg cara dibakar diatas kompor sebentar. Tata nasi putih atau nasi liwet diatas daun pisang kemudian masukkan lauk tongkol kemangi ditengahnya. Bungkus rapat dan sematkan lidi diatas dan bawah daun untuk mengunci nasbak. Lakukan sampai nasi habis..
- Tata nasbak (nasi bakar) yg daunnya sudah dilumuri margarin diatas panggangan.Panggang sebentar sampai kering kehitaman merata..
- Sajikan nasbak dengan ameka sayur lalapan. Selamat Mencoba dan Selamat Menikmati. Semoga Bermanfaat..